BERITA SULBAR

HUT Pasangkayu ke 20, Kecamatan Bulutaba Dinobatkan Juara 1 Stand Pameran Terbaik

PASANGKAYU || SUARANEGERI – Menyambut Hari Ulang Tahun Kabupaten Pasangkayu ke 20 Tahun 2023, Pemerintah Kabupaten Pasangkayu mengadakan Expo Carnaval Promosi Potensi Produk Unggulan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) dengan peningkatan peran serta masyarakat dalam pengembangan kemitraan pariwisata pasangkayu di halaman belakang Kantor Bupati Pasangkayu, Jln.Ir Soekarno, Kelurahan Pasangkayu, Kecamatan Pasangkayu, Kabupaten Pasangkayu, Provinsi Sulawesi barat (Sulbar).

 

Kegiatan penyambutan tersebut, juga dimeriahkan dengan para pedagang lokal maupun luar daerah serta pembangunan Stand Pameran Pemerintah, baik dari Dinas, Kecamatan dan Kelurahan serta Desa untuk menampilkan prodak dan kreatifitas sumber daya manusia yang ada diwilayahnya dan di pertandingkan (Stand).

Dari penilaian panitia pemilihan Stand Pameran se-Kecamatan yang ada di Kabupaten Pasangkayu pada expo penyambutan HUT ke 20, yang dinobatkan sebagai juara 1 Stand terbaik yakni, Kecamatan Bulutaba yang tergabung dari beberapa Desa, diantaranya Desa Karave yang dipimpin oleh Kepala Desa Suhardi akrab disapa Mas Gepeng.

Bukan hanya kali ini mendapatkan juara, sejak kepemimpinan Mas Gepeng terpilih Kepala Desa, prestasi dan juara terus diraihnya seperti lomba Profil Desa se-Kab.Pasangkayu, diraih juara 2 (dua) kemudian, FKUB Desa Se-Sulbar kemungkinan se-indonesia itu diraih juara 1 dan lomba KKG PKK Se-kabupaten Pasangkayu juga diraih juara 2. Bahkan Buku Manajemen Bumdes yang mengupas tuntas tentang pengembangan ekonomi desa, ditulis oleh Prof Dr.Sutardi, S.Hi.,M.EK Bantol Djogjakarta akan segera Launching.

Terkait hal tersebut, Kepala Desa Karave Suhardi yang akrab disapa Mas Gepeng saat ditemui dipasangkayu berharap dengan apa yang diraih itu tentunya dari dukungan masyarakat Desa Karave.

“Saya berharap dengan juara yang kami raih dapat menjadi tolak ukur perubahan dan itu tentunya tidak terlepas dari dukungan masyarakat Karave khususnya dan Pemeda,” ucapnya.

Kepala Desa Karave, Suhardi (Mas Gepeng)

Selain itu, lanjut Mas Gepeng, dengan semua juara ini bisa semakin solid bergotongroyong dan memberi inspirasi khususnya Se-kecamatan Bulubtaba untuk giat berpadu bersama dalam kebersamaan.

“Habis lebaran, dari penilaian Departemen Agama melalui Kakanwil Sulbar, Desa Karave dinilai dan dinobatkan sebagai Safar Umat Beragama se-sulbar,” ungkapnya.

Laporan: Dirman

Popular

To Top