DAERAH

Pemdes Berutallasa Bersama Babinsa Dan Binmas Melakukan Perbaikan Posko PPKM Demi Keamanan Desanya

GOWA || MEDIASUARANEGERI – Pemerintah Desa (Pemdes) bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas melakukan perbaikan Portal di Posko Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Desa untuk membatasi setiap warga dari luar yang akan masuk disetiap desanya.

Seperti yang dilakukan Bhabinkamtibmas Desa Berutalasa, Bripka Taufiq Jafar dan Babinsa IPDA Samakka bersama Aripin Kepala Desa Berutallasa Kabupaten Gowa PROV Sulsel didampingi beberapa perangkat desa serta masyarakat sedang melakukan perbaikan Posko Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) sekaligus melakukan pemeriksaan suhu tubuh sesuai protokol pencegahan Covid-19 (PC). Selasa (23/3/2021).

Kepala Desa (Kades) Berutallasa Aripin saat di wawancarai di lokasi bahwa, Pemantapan dalam Penanganan Covid-19 (PC) dan Pemulihan Ekonomi Nasional khususnya diwilayahnya itu tetap menerapkan protokol kesehatan sesuai aturan yang dikeluarkan pemerintah baik daerah maupun pusat.

“Pemerintah Desa tetap bersinergi dan berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam hal aktifitas masyarakat maupun keamanan Desa ditengah Pandemi Covid-19 ini”, ujarnya.

Selain itu, Aripin menyampaikan bahwa, pihaknya juga membuat jadwal menjaga Posko untuk membatasi setiap warga dari luar yang akan masuk disetiap desa dan tempat karantina atau Isolasi mandiri bagi warga yang diduga terpapar Covid-19 berdasarkan hasil Rapid Antigen atau Swab, jelasnya. [Sdir]

Popular

To Top