BERITA SULBAR

Aliansi Pemuda Lariang Gelar Aksi Kemanusiaan Penggalangan Dana Untuk Korban Bencana Alam

PASANGKAYU || SUARANEGERI – Prihatin dengan kejadian gempa yang menimpa Kabupaten Mamuju dan Kabupaten Majene Sulawesi barat (Sulbar), Sejumlah Pemuda Desa Lariang Kecamatan Tikke Kabupaten Pasangkayu Sulbar yang tergabung dalam Aliansi Pemuda Lariang menggelar aksi kemanusiaan penggalangan dana sejak Sabtu, 16/1/2021.

Hal tersebut di sampaikan langsung oleh salah satu pemuda lariang yang tergabung dalam Aliansi Pemuda Lariang, Akbar Firman K, saat ditemui diposko, Senin (17/1/2021), menyampaikan bahwa pihaknya mulai melakukan aksi penggalangan dana pasca gempa 2 hari yang lalu di Pasar Lariang Dan semua Dusun yang ada di Desa Lariang.

Ket foto: Akbar Firman K, Salah satu Pemuda Desa Lariang tengah melakukan aksi kemanusiaan penggalangan bantuan pasca bencana alam di Kab. Mamuju dan Kab. Majene

“kita melakukan gerakan ini sebagai bentuk kemanusiaan dan wujud kepedulian serta rasa empati kita, semoga saudara-saudari kita yang terkena musibah tetap sabar, tabah dan pantang menyerah”, tutur Akbar.

Selain itu, ia juga berharap dengan bantuan kemanusiaan penggalangan dana yang dilakukan pemuda lariang dapat meringankan beban saudara kita yang terdampak gempa bumi di Kab. Mamuju dan Kab. Majene.

“Semoga bantuan ini dapat meringankan beban dan membawa kebahagiaan kepada saudara kita yang ada dipengunsian dampak bencana alam”, imbuhnya Akbar.

Lanjut ia sampaikan ucapan terima kasih kepada Pemuda Desa Lariang yang telah ikut berpartisipasi dalam penggalangan dana untuk Saudara kita yang terkena musibah bencana alam.

“Insa Allah selama sebulan kedepan kami akan membuka posko peduli bencana, jika ada masyarakat yang ingin berpartisipasi memberikan donasinya dapat menghubungi posko yang kami dirikan”, imbuhnya. [Hbir]

Popular

To Top