BERITA SULBAR

Pemkab Pasangkayu Salurkan Paket Sembako Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19

SUARANEGERI || PASANGKAYU – Pemerintah Kabupaten  (Pemkab) Pasangkayu melalui Bagian Ekonomi Sekertariat Bupati Pasangkayu menyalurkan bantuan paket sembako kepada masyarakat yang terdampak pandemi covid-19, di Gudang Aset BPKAD, Jumat 15/5/2020.

Sembako tersebut bersumber dari donasi pengusaha-pengusaha yang ada di Kab. Pasangkayu meliputi Sekda Pasangkayu, Bank BNI Cabang Pasangkayu, Bank Sulselbar Cabang Pasangkayu, Bank BRI Cabang Pasangkayu dan Bank Mandiri Cabang Pasangkayu, PT. Astra Group, PT. Tholaling Group, dan PT. Awana Sawit Lestari, Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit (GAPKI), serta PT. Putra Jaya, PT. Passokorang, SPBU Bulucindolo, SPBU Sarjo dan PT. Karajae Makmur Lestari.

Ket foto: (kiri) Kabag Ekonomi Hj. Nur Alam saat menyerahkan paket sembako kepada warga terdampak covid-19 di gudang aset.

Penyaluran paket sembako tersebut diserahkan langsung oleh Kepala bagian (Kabag) Ekonomi, Hj. Nur Alam, S.Si,M. A.P bersama pihak donasi yang diwakili oleh Zulkifli Pemimpin BNI KCP Pasangkayu dibantu beberapa staf bagian ekonomi sekertariat bupati pasangkayu kepada masyarakat terdampak covid-19.

Kabag Ekonomi, Hj. Nur Alam saat diwawancarai media ini mengatakan bahwa penyaluran paket sembako yang bersumber dari tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) ini dalam rangka penanganan perekonomian dampak pandemi covid-19 di Kabupaten Pasangkayu.

Ket foto: Zulkifli Pemimpin BNI KCP Pasangkayu saat menyerahkan paket sembako kepada warga yang terdampak covid-19

“Pembagian sembako ini berasal dari donasi pihak perbankan dan perusahaan untuk masyarakat yang terdampak pandemi covid-19”. Kata Kabag Ekonomi Hj. Nur Alam.

Selain itu, Hj. Nur Alam juga menyampaikan jumlah Paket sembako yang telah disalurkan termasuk di Lariang beberapa waktu lalu.

“ini hari ke 2 kami menyalurkan dan jumlah keseluruhan sembako yang sudah tersalurkan dibeberapa tempat sebanyak 376 paket”.

Lanjut Hj. Nur Alam, Adapun sisanya akan dibagikan secara bertahap termasuk menggunakan metode door to door ke rumah warga agar bantuan lebih tepat sasaran. Jelasnya. [Man]

Popular

To Top