Pasangkayu, Suaranegeri – Rombongan Bupati Pasangkayu Ir. H. Agus Ambo Djiwa, M.P. melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke wilayah area perusahaan perkebunan kelapa sawit PT Pasangkayu yang merupakan anak perusahaan PT Astra Agro Lestari Tbk (PT. AAL ), Group area Celebes 1 ( C1 ) yang terletak di Desa Gunung Sari, Kecamatan Pasangkayu Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat ( Sulbar ), Sabtu 14/9/2019.
Kunjungan bupati beserta rombongan disambut langsung oleh Community Development Area Manager (CDAM) PT AAL, Teguh Alimusiaji didampingi Administratur ( ADM ) PT Pasangkayu, Ir. Djoniadi., Community Development Officer (CDO) PT Pasangkayu Offier Paath, dan sejumlah Asisten PT Pasangkayu di Kantor Induk PT Pasangkayu.
Dalam Kunker Bupati untuk meninjau langsung proses pengolahan kelapa sawit hingga menjadi minyak sawit Crude Palm Oil (CPO). Selain melihat kondisi pabrik dan cara proses pengolahan di dalam area pabrik, Bupati beserta rombongan CDAM Area C1, ADM PT Pasangkayu dan Kepala Pabrik PT Pasangkayu, Made Ari., juga berkeliling menuju mess tamu PT Pasangkayu untuk beristirahat sekaligus makan siang.
Di selah-selah waktu, Administratur (Adm) PT Pasangkayu Djoniadi, menceritakan secara singkat mengenai proses tanaman kelapa sawit mulai dari pembibitan, perawatan, panen hingga masuk ke pabrik untuk diolah sampai menghasilkan produk minyak sawit yang namanya Crude Palm Oil (CPO) dan Palm Kernel Oil (PKO).
Ia (Djoniadi) juga menjelaskan, bahwa inilah yang diproses lebih lanjut lagi di pabrik reveneri di PT Tanjung Saran Lestari (TSL) Tbk yang berada di kabupaten pasangkayu.
“kita juga mengembangkan perkebunan masyarakat sebagai bentuk Income Generating Activity (IGA) kita. Dari masyarakat kita bantu untuk mendapatkan bibit, dan bantu dalam pemberian penyuluhan teknis untuk bisa mendapat hasil kebun kelapa sawit yang bagus. Selain itu kita juga mendapatkan dukungan dari pemerintah daerah pasangkayu untuk membina masyarakat sehinggah bisa membuat pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar bisa lebih baik”. Tuturnya Djoniadi Adm PT Pasangkayu.
Bupati Pasangkayu juga menyampaikan bahwa, perkebunan kelapa sawit yang ada di daerah pasangkayu ini adalah komoditas unggulan bagi para petani.
“kita patut berbangga karena di daerah pasangkayu ini terdapat pabrik pengolahan minyak CPO yang ada di PT TSL. Dimana daerah-daerah lain juga mengirimkan minyak sawitnya ke PT TSL dan Kita juga sudah mampu mengekspor produk CPO keluar negeri melalui PT TSL. Tiap waktunya puluhan kapal bersandar didermaga Tanjung bakau PT. TSL untuk melakukan bongkar muat minyak CPO”. Tuturnya Agus.
Lanjutnya, untuk tetap menstabilkan penghasilan masyarakat Kabupaten Pasangkayu terutama yang bergerak dibidang perkebunan kelapa sawit. Pada saat masyarakat melakukan peremajaan/replanting tanaman sawit yang bisa mengurangi pendapatan masyarakat.
“kami pemerintah memberikan bantuan berupa bibit tanaman jagung untuk tanaman jangka pendek. Selain itu, kami pemerintah juga memberikan bantuan kemasyarakat berupa ternak seperti, sapi dan ayam untuk bisa memperbaiki perekonomian masyarakat pasangkayu”. Ujarnya
Laporan: Ansar