TNI/POLRI

Kapolda Sulbar Pastikan Proses Pilkada 2024 Aman dan Lancar, Jalin Koordinasi dengan KPU

SULBAR || SUARANEGERI – Menyusul suksesnya pengamanan tahap pendaftaran calon Gubernur/Wakil Gubernur yang berakhir pada 29 Agustus lalu, Kapolda Sulbar Irjen Pol Adang Ginanjar kembali mengunjungi Kantor KPU Provinsi Sulbar pada Jumat (30/8/24). Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan koordinasi dan memastikan proses Pilkada 2024 tetap berjalan aman dan lancar.

Didampingi oleh Karo Ops dan Dirintelkam, Kapolda Sulbar berdiskusi dengan jajaran KPU Provinsi Sulbar membahas langkah-langkah strategis dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama tahapan Pilkada. Kunjungan ini merupakan bentuk komitmen Polda Sulbar untuk mendukung penyelenggaraan Pilkada yang demokratis, jujur, dan adil.

“Kami ingin memastikan bahwa proses Pilkada 2024 di Sulbar berjalan aman dan lancar. Koordinasi dan komunikasi yang intens dengan KPU menjadi kunci penting dalam mencapai tujuan tersebut,” ujar Kapolda Sulbar.

Kapolda Sulbar juga menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada. “Kami mengajak seluruh masyarakat Sulbar untuk bersama-sama menjaga kondusivitas dan keamanan selama tahapan Pilkada. Mari kita ciptakan pesta demokrasi yang damai dan bermartabat,” imbuhnya.

Kunjungan Kapolda Sulbar ke Kantor KPU Provinsi Sulbar ini menjadi bukti nyata bahwa Polda Sulbar berkomitmen untuk mengawal dan mengamankan setiap tahapan Pilkada 2024. Dengan sinergi yang kuat antara Polri dan KPU, diharapkan Pilkada 2024 di Sulbar dapat berjalan dengan sukses dan menghasilkan pemimpin yang amanah dan berkualitas.

Humas Polda Sulbar

Most Popular

To Top