TNI/POLRI

AIPTU Ismail Selalu Jadi Pahlawan Untuk Warganya, Ia Kembali Rawat Warga ODGJ

MAJENE || Mediasuaranegeri.com – Kisah Aiptu Ismail Polisi hero di Desa Binaannya di Desa Binanga dan Desa Leppangan, Kecamatan Sendana, Kabupaten Majene tentu tidak asing lagi di telinga kita.

Pasalnya sudah banyak media yang tertarik mengangkat berita tentangnya, sebab jiwa sosial dan kepeduliannya yang begitu tinggi diantaranya adalah rela meluangkan waktu merawat warganya yang sedang gangguan jiwa.

Kasi Humas Aiptu Undur Maksun menyebutkan Aiptu Ismail memang kerap membantu masyarakat di desa binaanya yang memiliki keterbatasan ekonomi. Bahkan ia rela menyisihkan gajinya untuk membantu warganya.

Tak hanya itu, sambungnya Aiptu Ismail juga senang merawat warganya yang sedang menderita gangguan jiwa (ODGJ) yang diketahui bernama Ahmad, (36) di Dusun Tullu Bulan/Boddi Desa Tallu Banua Utara Kecamatan Sendana.

Tanpa merasa risih dengan berseragam lengkap ia kerap disaksikan langsung oleh warganya memandikan Ahmad bahkan mencukur rambutnya.

Kali ini, Minggu (7/11/21) ia kembali mengunjungi Ahmad seperti biasa karena sudah dikenal baik oleh Ahmad iapun tetap tenang dan mau mengikuti apa yang dikatakan Aiptu Ismail.

Seperti biasa setiap kunjungannya, Aiptu Ismail selalu menyempatkan diri untuk memandikan dan mencukur rambut Ahmad. Tak hanya itu bantuan seadanya selalu ia berikan kepada keluarga Ahmad.

Menunggangi kondisi tersebut ia juga tak lupa mengingatkan kepada warganya agar mendukung upaya pemerintah dalam penanganan Covid-19 dengan cara bersedia di vaksin.

Sementara itu, di tempat berbeda Kapolres Majene AKBP Febryanto Siagian bangga dan mengapresiasi tindakan Aiptu Ismail. Ia salah satu diantara kesatria bhayangkara yang bekerja setulus hati dan patut kita teladani, tutur Kapolres.[*]

HUMAS POLRES MAJENE

Most Popular

To Top