TNI/POLRI

Bupati Apresiasi Kinerja TNI/Polri Dalam Upaya Percepatan Vaksinasi di Mamuju Tengah

MAMUJU TENGAH || Mediasuaranegeri.com — Pemerintah Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng), mengapresiasi kinerja jajaran TNI dan Polri dalam percepatan vaksinasi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) secara massal kepada masyarakat untuk Herd Immunity atau ketahanan secara kelompok.

Capaian vaksinasi kepada masyarakat yang digelar TNI-Polri dan Tenaga Kesehatan selaku Vaksinator cukup tinggi dalam setiap pelaksanaannya, ini sangat membantu pemerintah dalam mewujudkan vaksinasi massal untuk masyarakat di Bumi Lalla Tassisara.

Bupati Mamuju Tengah Aras Tammauni menjelaskan, upaya pemerintah untuk memutus penyebaran Covid-19 yakni melaksanakan vaksinasi secara massal untuk membentuk hard immunity.

“Atas nama pemerintah kabupaten Mamuju Tengah selaku Bupati saya ucapkan terima kasih kepada masyarakat Mamuju Tengah yang saya cintai, yang telah bekerjasama dan bekerja keras menyukseskan Vaksinasi Nasional,” kata Atas Tammauni, Rabu (27/10/2021).

Aras Tammauni menilai, kesadaran masyarakat untuk mendapat vaksin Covid-19 sudah cukup bagus. Ia pun mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada TNI dan Polri yang membuat program vaksinasi ini dapat membantu Pemerintah Daerah, khususnya di Kabupaten Mamuju Tengah dalam percepatan vaksinasi.

“Ini perlu diapresiasi, sudah sepantasnya kalau pemerintah mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan TNI/Polri dan Tenaga Kesehatan selaku Vaksinator dalam rangka menyukseskan vaksinasi massal,” jelas Aras Tammauni.[*]

HUMAS POLRES MATENG

Most Popular

To Top