PANGKEP || Mediasuaranegeri.com – Satuan Polisi Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pangkep melaksanakan giat pemantauan vaksinasi covid 19 serentak bersama siswa-siswi SMA Negeri 2 Pangkep, Kamis (16/09/2021).
Dalam pemantauan Vaksinasi tersebut
dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Pangkep AKP Haryanto selaku Koordinator se-Kecamatan Segeri, bersama Kepala Sekolah Jumain,S.pd,M.pd, Camat Segeri Drs. Syahrul, dan Kapolsek Segeri IPTU Sumarto.
“Kita ini berupaya bagaimana agar warga bisa di vaksin meski berada di tengah kesibukan. Semua ini di lakukan sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran covid-19,” kata Kasat Lantas AKP Haryanto.
Selain itu, AKP Haryanto juga berharap kegiatan vaksinasi itu bisa menyasar keseluruh masyarakat agar target dapat tercapai di Kabupaten Pangkep.
“Saya berharap dan menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pangkep agar tetap waspada dalam beraktivitas dengan menerapkan protokol kesehatan agar kita bisa bersama-sama memutus mata rantai penyebaran covid 19,” tandasnya.
“Sekitar 400 Vaksin yang digunakan pada kegiatan ini, 284 Vaksin untuk siswa/siswi SMAN 2 Pangkep dan 16 Vaksin untuk masyarakat umum”, tambahnya.[Irwan]