DAERAH

Kunjungi Balitsereal, Bupati Pangkep: Kedepan akan ada pelatihan dan pembinaan petani

Bupati Pangkep bersama rombongan kunjungi Balitsereal

PANGKEP || Mediasuaranegeri.com – Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau (MYL) bekunjung di Kantor Badan Penelitian Tanaman Serealia (Balitsereal) dan diterima langsung oleh Kepala Balitsereal Muhammad Azrai yang didampingi Profesor Riset Hama dan Penyakit, Prof Armin Muis sekaligus menerima bantuan bibit jagung bagi petani Pangkep.

“Kemarin, saya berkunjung ke Balitsereal di Kabupaten Maros, dan bercerita banyak terkait bagaimana mengembangkan peningkatan petani dan Allahamdulillah mendapatkan bantuan bibit jagung, untuk 50 hektare lahan,” kata Yusran, Selasa, 15 Mei 2021.

Lanjut Yusran menyampaikan, kedepannya akan ada pelatihan dan pembinaan untuk Petani di Pangkep, berkerjasama dengan Balitsereal.

“Kelak, petani sisa sediakan lahannya, akan diberikan pelatihan dan juga pembinaan mulai dari awal hingga panen,” ujarnya.

Di depan Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Kecamatan Marang, Yusran menjelaskan hasil pertemuannya dengan Balitsereal kemarin.

“Jika lahannya bersedia diberi bantuan, berupa bibit, pupuk, dan pemeliharaan,” ucapnya kepetani.

Selain itu, Kata Yusran, hasil panen ini kelak akan langsung dibeli oleh pihak yang memberikan bantuan, intinya petani hanya diminta kesediaan lahannya.

“Harga sudah diatas pasaran, jika sebelumnya dihargai 4000 kg oleh pihak pengepul, maka pihak PT Pertani akan membeli dengan harga 5000 kg. Apabila petani bersedia maka saya sendiri yang akan memfasilitasi untuk penandatanganan MoU dengan pihak pemberi bantuan,” kata Yusran di depan Petani.

Sementara itu, Prof Armin mengatakan, melalui program Menteri Pertanian mengupayakan ketersedian bibit, walau masih belum mencukupi dan rencananya akan mengajak investor dari luar untuk kerjasama dan menyediakan bibit di Sulaweai Selatan. Nasa 29 yang kini menjadi varietas unggulan sangat diharapkan bisa memasok bibit untuk wilayah Sulawesi Selatan.

“Bibit nasa 29 (nakula sadewa) yang merupakan varietas unggulan yang diluncurkan Presiden Jokowi 2017 lalu. Dan saya berharap Bupati Pangkep menyempatkan waktu, bisa beekunjung keminahasa tempat pengembangan varietas jagung nasa 29,” ujarnya.

Petani asal Marang, Yusuf mengatakan perhatian dan perjuangan Bupati Pangkep sangat berarti untuk petani.

“Saat ini memasuki musim gaduh peralihan kekemarau, sudah merupakan langkah yang baik untuk masyarakat memanfaatkan lahan buat ditanami jagung. Apalagi di masa pandemi covid seperti ini tentu bisa saja dengan bantaun bibit pertanian bisa lebih membantu ekonomi kami,” katanya.[*/Irwan]

Most Popular

To Top