SUARANEGERI || PASANGKAYU — Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Pasangkayu, Calon Bupati (Cabup) Kabupaten Pasangkayu H Yaumil Ambo Djiwa Pasangan Hj Herny, “YES SMART” Nomor Urut 03 berkunjung dan melakukan kegiatan kampanye terbatas Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pasangkayu periode 2021-2026, bertempat di salah satu kediaman Tokoh Masyarakat (Pak Aminun) di Dusun Pantai, Desa Tampaure, Kecamatan Bambaira, Kabupaten Pasangkayu, Provinsi Sulawesi barat (Sulbar), sabtu (03/10/2020).
Kunjungan Cabup Pasangkayu tersebut disambut hangat puluhan Tokoh Masyarakat yang dihadiri Anggota DPRD Kab Pasangkayu H Mahmud Kabo, Bawaslu Kab Pasangkayu Husain, Tim Sukses Paslon YES SMART Kab Pasangkayu No Urut 3 serta puluhan Masyarakat yang sangat antusias menghadiri kegiatan tersebut dan tetap mengikuti protokol kesehatan.
Cabup Pasangkayu, H Yaumil Adj pada kesempatan itu menyampaikan rasa terima kasihnya yang tak terhingga atas dukungan dan partisipasi masyarakat atas terselenggaranya kegiatan Kampanye diologis tersebut.
“Terimakasih atas semua dukungan yang telah diberikan kepada kami. Dan kami dari Paslon YES SMART Nomor Urut 3 (Tiga) siap melanjutkan pembangunan dan memberikan yang terbaik kepada Masyarakat sesuai dengan Visi-Misi kami, terutama di bidang Pendidikan dan penyediaan pelayanan Kesehatan yang lebih memadai demi mewujudkan Masyarakat Kab Pasangkayu yang lebih Sejahtera, Mandiri dan Bermartabat (Smart),” jelasnya Cabup Pasangkayu yang juga Penggagas (Pemikir) pembentukan Kabupaten Pasangkayu.
Tak lupa juga H Yaumil sampaikan kepada masyarakat yang sempat hadir agar selalu menggunakan masker, menjaga kesehatan dan kebersihan di tengah pandemi Covid-19 serta menyampaikan Peratura Bupati (Perbup) Nomor 21 Tahun 2020 yang bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dan tetap menjaga ketertiban serta keamanan demi mensukseskan pilkada Kabupaten Pasangakayu yang aman dan damai.
Selain itu, H Yaumil juga mengingatkan kepada warga yang hadir serta yang tidak sempat hadir, pada tanggal 9 Desember 2020 nanti, dalam bilik tempat pemungutan suara (TPS) agar tidak lupa mencoblos nomor urut 3 Paslon YES SMART.
“Sesuai survei yang terpercaya, saat ini kita merupakan kandidat yang teratas. Namun semua itu tidak akan pernah terwujud tanpa bantuan dan kesediaan saudara-saudaraku semuanya menyumbangkan suaranya dan mencoblos paslon YES SMART No urut 3,” tandasnya. [Man]