SUARANEGERI || PASANGKAYU – Pemerintah Desa (Pemdes) Pedanda menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap IV (empat) sesuai dengan ketetapan Pemerintah Pusat di Aula Kantor Desa Pedanda, Kecamatan Pedongga, Kebupaten Pasangkayu, Provinsi Sulawesi barat (Sulbar), Jum’at (17/6/2020).
Penyerahan BLT DD tersebut dihadiri oleh Kasi Pidum Kajari Pasangkayu Muhammad Fiqrih,SH.MH., Camat Pedongga Amos, S.sos., Kepala Desa (Kades) Pedanda Wahyudi., Babinsa Koramil 1427-01/Labuang (Lbg) Serda Sukardin., Ketua BPD Desa Pedanda Demmallungan., Pendamping Desa Rahmat (Pendamping Desa) dan Seluruh kepala Dusun Desa Pedanda serta Seluruh Masyarakat yang menerima BLT DD
Penyaluran BLT tahap empat kepada warga yang terdampak Covid-19 dan tidak mendapatkan program bantuan pemerintah seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), dan Kartu Pra Kerja di Desa tersebut sesuai apa yang sudah ditetapkan melalui Peraturan Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) terkait bentuk dan jumlah nominal yang harus diterima setiap Kepala Keluarga (KK).
Babinsa Koramil 1427-01/Labuang (Lbg) Serda Sukardin saat diwawancarai mengatakan bahwa, dana BLT tahap ke empat yang disalurkan kepada warga yang layak kali ini senilai Rp. 300.000 (tiga ratu ribu rupiah) per KK.
“pada tahap ke empat ini masing-masing KK mendapatkan Rp 300 ribu selama tiga bulan dari Juli, Agustus dan September jadi total Rp 900.00 (sembilan ratus ribu rupiah)”.
Selain itu, Serda Sukardin juga menyampaikan bahwa jumlah penerima BLT DD di Desa Pedanda sebanyak 140 KK yang terbagi di 5 Dusun yakni, Dusun Sidomulyo 21 KK., Dusun Kampung Baru 18 KK., Dusun Sidodadi 28 KK., Dusun sidorejo 32 KK dan Dusun Sukamaju 41 KK.
“Penyaluran BLT DD di Desa Pedanda ditengah adanya wabah ini tetap mengikuti protokoler kesehatan, situasi aman dan lancar”. Tambahnya [Man]