Pasangkayu, Mediasuaranegeri.com – Kapolres Mamuju Utara (Matra) AKP Made Ary Pradana S.Ik.MH mengecek keberadaan Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan Lebaran yang didirikan dibeberapa lokasi di wilayah Hukum Polres Matra Kabupaten Pasangkayu. Rabu siang (29/5)
Seperti Pos Sarudu sejak Hari Selasa Malam (28/5) sudah siap beroperasional, sehingga personil Polri dengan dibantu dari TNI, Dinas Perhubungan, Sat Pol PP dan Senkom telah disiapkan untuk melakukan pengamanan lebaran.
Menurut Kapospam Ipda Arifin bahwa, dengan keberadaan pospam tersebut diharapkan dapat untuk melayani masyarakat baik disaat mudik maupun arus balik nantinya. Hal ini dilakukan demi keselamatan dan kelancaran lalu lintas diwilayah Pasangkayu khususnya di wilayah hukum Polsek Sarudu.
“Untuk itu setiap anggota pospam harus bersinergi dalam menjalankan tugasnya sebagai pelayan masyarakat”, Ujarnya.
Dalam kunjungannya, Kapolres mengingatkan kepada petugas pospam untuk selalu siap siaga. Bila tugas dilapangan, tongkat Polri harus melekat dibadan. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi aksi serangan teroris dengan sajam agar setiap anggota dengan berbekal tongkat polri dapat melakukan perlawanan bahkan melumpuhkan, Pesannya Kapolres Saat berkunjung dipospam.
Kapolres juga menyampaikan, Untuk itu anggota pospam jangan lengah dan apa yang menjadi tugasnya laksanakan dengan penuh tanggung jawab sesuai perintah pimpinan, tegasnya.**