NASIONAL

KPU Menetapkan Kemenangan Jokowi-Ma’ruf di Pemilu DIY

Jokowi-Ma’ruf unggul 1.655.174 suara, sedangkan Prabowo-Sandi 742.481 suara.

JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU), akhirnya menetapkan hasil Pemilu 2019 untuk Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, pada Senin (13/5). Berdasarkan penetapan tersebut, paslon capres-cawapres Jokowi-Ma’ruf Amin unggul dari paslon capres-cawapres Prabowo-Sandiaga Uno.

Komisioner KPU Wahyu Setiawan mengatakan hasil perolehan suara untuk Pemilu 2019 di DIY telah sah. “Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim kita tetapkan untuk provinsi DIY sah,” ujar Wahyu saat rapat pleno terbuka di Kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Senin sore. Dilansir dari Republika.co.id

Ketua KPU Provinsi DIY Hamdan Kurniawan menyampaikan hasil perolehan suara pilpres untuk paslon capres-cawapres nomor urut 01, Jokowi-Ma’ruf Amin sebesar 1.655.174 suara. Sementara itu, paslon capres-cawapres Prabowo-Sandiaga Uno meraih suara 742.481 suara.

“Jumlah suarah sah untuk pilpres sebanyak 2.397.655 suara, sedangkan jumlah suara tidak sah sebanyak 50.024 suara. Jumlah suara sah dan tidak sah pilpres 2.449.679 suara, ” jelas Hamdan.

Kemudian, jumlah pemilih pilpres di DIY sebanyak 2.839.016 orang. Jumlah pengguna hak pilih pilpres 2.355.009 orang.

Selain menetapkan hasil pilpres, KPU juga mengesahkan hasil pileg DPR RI untuk DIY. Dari hasil pileg, tercatat suara untuk PDIP paling tinggi ( 654.088 suara ). Kemudian disusul PKB (264.698 suara) dan PAN (237.731 suara).

Berikut urutan ini hasil pileg di Provinsi DIY yang telah disahkan:

PDIP: 654.088 suara

PKB: 264.698 suara

PAN: 237.731 Suara

PKS: 229.815 suara

Gerindra: 191.346 suara

Nasdem: 166.680 suara

Golkar: 152.903 suara

Demokrat: 62.708 suara

PPP: 62.357 suara

Partai Berkarya: 60.611 Suara

PSI: 45.347 Suara

Perindo: 27.364 Suara

PBB: 9.378 Suara

Partai Garuda: 8.675 Suara

Hanura: 6.987 Suara

PKPI: 3.667 suara

Data Suara Sah dan Tidak Sah Pileg DIY

Jumlah seluruh suara sah pileg: 2.184.355 suara

Jumlah tidak sah pileg: 230.006 suara

Jumlah seluruh suara sah dan tidak sah pileg: 2.414.361 suara.(**)

Most Popular

To Top